Penetapan dan Pembekalan Calon Perangkat Desa Waruktengah

Dalam rangka mengisi kekosongan perangkat desa jabatan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum pada hari ini Kamis, 22 Juni 2023 mulai pukul 13.30 WIB bertempat di Pendopo Kantor Desa Waruktengah dilaksanakan Penetapan dan Pembekalan Calon Perangkat Desa jabatan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum Desa Waruktengah Kecamatan Pangkur Kabupaten Ngawi.

Acara pada hari ini dihadiri oleh jajaran Forpincam Pangkur, Pj. Kepala Desa Waruktengah, Panitia Ujian Pengisian Perangkat Desa serta seluruh calon peserta ujian sejumlah 28 orang.

Jabatan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum Desa Waruktengah mengalami kekosongan dikarenakan Kepala Urusan Tata Usaha dan Umum yang lama dimutasi menjadi Kepala Dusun Waruktengah pada bulan Mei 2023.

Dalam sambutannya, Camat Pangkur Bapak Didik Hartanto, S.Sos menyampaikan selamat kepada 28 orang yang telah ditetapkan menjadi calon peserta yang berhak mengikuti ujian. Beliau juga menyampaikan kepada seluruh calon peserta ujian untuk mematuhi tata tertib ujian dan semoga pelaksanaan ujian berjalan dengan transparan, aman, lancar dan tertib. Kepada seluruh calon peserta ujian untuk menjaga kesehatan dan belajar yang rajin agar mendapatkan hasil yang optimal.

Pelaksanaan ujian sendiri akan dilaksanakan pada hari Minggu, 25 Juni 2023. Peserta berkumpul di Kantor Desa Waruktengah pada pukul 06.00 WIB dan berangkat bersama-sama menuju lokasi ujian menggunakan alat transportasi yang telah disediakan oleh panitia.

Author: Admin Kecamatan Pangkur

KECAMATAN PANGKUR