Regrouping Sekolah Dasar (SD) Desa Paras Kecamatan Pangkur – Ngawi

Regrouping merupakan penggabungan beberapa Sekolah Dasar (SD) menjadi satu program dalam rangka efisiensi anggaran pendidikan dan efisiensi sarana prasarana nya agar lebih efektifitas dengan harapan, anak2 bisa mendapatkan layanan pendidikan yang lebih bermutu dan berkualitas.
di awali dengan kesepakatan penggabungan SDN paras 1 dan 2 yang dilaksanakan pada hari Kamis, 18 September 2024 di aula SDN paras 1 yang di hadiri oleh camat pangkur, korwil pendidikan kecamatan pangkur, kades paras, kepala sekolah berserta guru, komite dan wali murid SDN paras 1 dan 2.
dalam kesempatan ini, camat pangkur dalam sambutannya berharap agar kegiatan ini bisa menjadi awal kemajuan pendidikan yang ada di desa paras, tentunya dengan niatan ikhlas ibadah sebagai bentuk/wujud ikhtiar bersama agar tujuan regrouping betul2 memberikan manfaat dan keberkahan bagi masyarakat desa paras.
untuk selanjutnya pemdes paras segera menyelesaikan administrasinya terkait pemanfaatan aset SDN paras 1 berupa bangunan dan tanah yang sudah tidak terpakai agar bisa di manfaatkan untuk kepentingan Pemerintahan desa Paras.

Author: Admin Kecamatan Pangkur

KECAMATAN PANGKUR

Leave a Reply