Sosialisasi Kesiapan ASN, TNI dan polri dalam menjaga netralitas dalam pemilihan serentak tahun 2024.

sosialisasi yang dilaksanakan pada hari Senin, 21 Oktober 2024 di RM. Notosuman Ngawi. Hadir dalam kegiatan tersebut Pjs. Bupati, Dandim, Kapolres dan sekda Ngawi sebagai Narasumber dan kepala OPD, Camat, Kapolsek dan Danramil SE kabupaten Ngawi sebagai peserta.
Kegiatan yang di selenggarakan oleh Bawaslu Kabupaten Ngawi ini bertujuan untuk memberikan arahan dan pembekalan terhadap alat negara yang meliputi ASN, TNI dan Polri mengenai pentingnya Netralitas sebagai komitmen pelaksanaan pemilihan serentak yang langsung, umum, bebas dan rahasia dan terlaksana secara jujur dan adil bisa berjalan sesuai peraturan perundang-undangan.
Dalam kesempatan ini, Pjs.Bupati Ngawi menyampaikan bahwa kehadiran pemangku wilayah mulai dari forkopimda sampai forkopimcam menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga netralitasnya sebagai modal utama dalam menyukseskan kegiatan pemilihan serentak di Kabupaten Ngawi.

by.mustkoeh.

Author: Admin Kecamatan Pangkur

KECAMATAN PANGKUR