Musyawarah Kecamatan MUI Kecamatan Pangkur
Selasa 22 oktober 2024 , bertempat di pendopo Kecamatan Pangkur berlangsung kegiatan Musyawarah Kecamatan MUI Kecamatan Pangkur Kabupaten Ngawi.
Kegiatan diawali sambutan Ketua MUI Kecamatan Pangkur Gus Abdul Wahib.
Gus Wahib dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Camat Pangkur beserta Forpimcam Kecamatan Pangkur yang telah memfasilitasi kegiatan musyawarah MUI Kecamatan Pangkur.
Dihadapan sekitar 25 undangan yang terdiri dari Kepala Desa se Kecamatan Pangkur dan jajaran MUI Kecamatan Pangkur Gus Wahib juga menyampaikan permohonan maaf bilamana dalam kepengurusannya masih banyak kekurangan.
Di kesempatan yang sama camat Pangkur Eddy Sukamto menyampaikan terimakasih kepada Gus Faruq selaku sekretaris MUI Kabupaten Ngawi berkenan hadir dalam acara Muscam MUI Kecamatan Pangkur.
Sementara untuk pengurus MUI Kecamatan Pangkur Eddy Sukamto memberikan apresiasi dimana tanpa support anggaran kegiatan MUI Pangkur bisa berjalan dengan baik, mengingat semua itu merupakan perbuatan mulia untuk itu jajaran Pemerintah Kecamatan Pangkur bersama Forpimcam siap dan senantiasa memberi support untuk MUI Kecamatan Pangkur. Diakhir sambutannya Eddy Sukamto meminta kepada semua yang hadir untuk menjalankan fungsi masing masing dengan niat Ibadah demi kebaikan Kecamatan Pangkur.
MUI Kedepan harus bersama sama dengan pemerintah dalam mengemban tugas pembangunan diharapkan MUI dan Pemerintah harus mesra dan pengurus yang sudah habis masa bhaktinya bisa dipilih kembali demikian sambutan sekretaris MUI Kabupaten Ngawi mewakili Ketua MUI Kabupaten Ngawi dalam acara Muscam MUI Kecamatan Pangkur.
Untuk Muscam MUI Kecamatan Pangkur terdiri dari empat bagian :
Pertama demisioner pengurus
Kedua pemilihan formatur sesuai ADART dipilih 7 formatur
Ketiga Musyawarah pemilihan pengurus
Keempat pengumuman pengurus MUI 2024 sampai 2029.
Adapun kepengurusan MUI Kecamatan Pangkur 2024 – 2029
Ketua Kyai Harianto
Sekretaris Makmun efendi
Untuk kelengkapan pengurus bisa dilengkapi hingga 30 hari ke depan
Demikian Kesos Kecamatan Pangkur